Sabtu, 19 Februari 2011

Anis

Saya iseng mencari mana Anis dengan google. Banyak pilihan yang muncul. Tapi setidaknya ada tiga nama yang perlu saya tulis di sini. Anis Baswedan. Anis Hidayah . Anis Matta. Anis Baswedan, cendikiawan yang amat saya kagumi. Anis Hidayah, penggiat LSM yang gigih bekerja untuk sesama . Anis Matta, politisi. Namun, apapun "core business" mereka, toh masih juga ada persamaan. Sama-sama bekerja untuk bangsa dan menginginkan yang terbaik untuk bangsa dan negara yang kita cintai ini. Betapapun banyak perbedaan mereka, toh Tuhan menurunkan persamaan lewat orang tua yang sama-sama memberi mereka nama Anis. Jadi, mengapa kita tidak segera belajar untuk mencari persamaan, mendiskusikan ketidaksamaan dan menghargai perbedaan ? Demi kita. Demi 200 juta saudara sesama bangsa Indonesia. Demi apa yang kita sebut sebagai kebenaran sejati....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar